Minggu, 20 November 2011

SEA GAMES XXVI : Penampilan 'Garuda Muda' Puaskan RD

Jakarta - Permainan timnas Indonesia U-23 saat mengalahkan memuaskan pelatih Rahmad Darmawan. Rahmad senang karena anak buahnya berhasil menjalankan instruksinya dengan baik.

Indonesia menggenggam tiket final cabang olahraga sepakbola SEA Games XXVI usai menyingkirkan Vietnam. Dalam laga semifinal di Gelora Bung Karno, Sabtu (19/11/2011), 'Garuda Muda' menang 2-0 berkat gol Patrich Wanggai dan Titus Bonai.

"Satu kata, alhamdulillah. Hari ini pemain bermain dengan permainan yang sangat bagus. Permainan hari ini menarik karena kita memperagakan pressing football, cepat, dan tidak memberi kesempatan kepada lawan untuk mengembangkan permainan," ungkap Rahmad.

Rahmad sudah menduga bahwa Vietnam akan tampil sangat agresif dan cepat. Oleh karena itu, dia menyiapkan sebuah taktik untuk meredamnya dan dia senang karena taktiknya sukses besar.

"Dari rekaman pertandingan, empat pertandingan kita lihat, pemain-pemain Vietnam sangat kuat dengan possession play. Mereka selalu build up, tidak terburu-buru. Ketika di dalam kotak penalti, dukungan dari lini kedua cepat dan itu membahayakan. Makanya, saya menginginkan anak-anak melakukan tekanan ketika mereka main di zona mereka," paparnya.

"Hari ini sukses, namun pertandingan hari ini membutuhkan energi yang lebih karena intensitas kerja yang luar biasa yang anak-anak perlihatkan hari ini," tambah eks pelatih Persija Jakarta dan Sriwijaya FC ini.

"Secara umum, penampilan kita terbaik, tapi mudah-mudahan ini bukan suatu antiklimas buat kita. Saya apresiasi untuk para pemain, terima kasih" tutup Rahmad.

Sumber: www.detik.com

Rabu, 17 Agustus 2011

Amanat Panglima Besar Jenderal Soedirman


“Sebagai negara, kita telah tjukup mempunjai pantja indera. Negara ada. Pemerintah ada. Tentara ada. Rakjat ada. Kalau kita sekarang tidak mempunjai keinginan untuk terus merdeka, samalah artinja dengan baji jang tidak mau mendjadi manusia sempurna. Baji akan tetap tinggal mendjadi baji, digendong, ditimbang. Ia lebih dahulu lumpuh sebelum tumbuh.”

(Amanat Panglima Besar Jenderal Soedirman kepada Anggota Angkatan Perang, 17 Agustus 1948).

Minggu, 17 Juli 2011

Download SMADAV 2011 Rev 8.6

Smadav 2011 Rev. 8.6 dirilis : Penambahan database 100 virus baru, Penyempurnaan fitur Smadav-Updater, Pendeteksian khusus untuk virus Ramnit, Sality, & OneLetter yang menyebar via USB Flash Disk. Update terus Antivirus Internasional Anda dan sandingkan dengan Smadav terbaru. Download di :
www.smadav.net

Sabtu, 02 Juli 2011

Selamat Datang Pramuka Terbaik


PALEMBANG — Hari ini, Sabtu (2/7) Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dijadwalkan akan membuka Jambore Nasional (Jamnas) Gerakan Pramuka di kawasan Bumi Perkemahan Telukgelam, OKI.
Jamnas kesembilan itu akan diikuti 35 ribu Pramuka terbaik se-Indonesia dan negara-negara tetangga.

Gubernur Sumsel H Alex Noerdin, Jumat (1/7) di Griya Agung memastikan

Rabu, 29 Juni 2011

Pengumuman Hasil SNMPTN 2011 Jalur Ujian Tertulis

Jakarta - Malam ini Panita Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) mengumumkan hasil seleksi ujian tulis. Pengumuman bisa di akses di situs resmi SNMPTN, www.snmptn.ac.id mulai dari pukul 19.00 WIB.

"Insya Allah sudah bisa diakses. Mudah-mudahan tidak ada masalah," ujar Ketua Panitia SNMPTN, Herry Suhardiyanto kepada detikcom, Rabu (28/6/2011).

Selain mengumumkan hasil seleksi melalui situs, panitia juga akan mengumumkannya melalui beberapa surat kabar, baik lokal maupun nasional. Pengumuman melalui koran akan terbit besok pagi.

"Sudah dibagikan CD-nya kepada koran-koran dan akan diterbitkan besok. Itu komitmen dari pimpinan harian," katanya.

Pantauan detikcom, hasil pengumuman Ujian Tulis SNMPTN di situs tersebut sudah bisa diakses. Untuk mengetahui hasil ujian, peserta tinggal memasukkan nomor pendaftaran dan tanggal lahir peserta pada kolom yang tersedia.

Seperti diberitakan, daya tampung total dari SNMPTN tahun 2011 adalah 119.041 orang dari total pendaftar 533.054 orang. Jumlah peserta kelompok IPA yang diterima sebanyak 56.856 orang. Sementara kelompok IPS 61.337 orang. Total yang diterima 118.233 orang. Bangku kosong yang tidak diambil ada 808 kursi.

Pengumuman hasil SNMPTN 2011 jalur tertulis dapat di lihat DI SINI

Rabu, 18 Mei 2011

Download Gratis SMADAV 2011 Rev. 8.5.1 (17 Mei 2011)


Smadav 2011 Rev. 8.5 : Smadav-Updater, Fitur update database tiap minggu (online/offline), Pendeteksian khusus untuk virus Ramnit.shortcut, Fitur baru : "Forgot Password" untuk Smadav Pro, Fitur baru : "Berita Thttp://www.blogger.com/img/blank.giferkini Smadav", dsb.

Untuk men-download gratis klik link di bawah ini


download Smadav Rev. 8.5.1

Sabtu, 14 Mei 2011

Masa Depan Liverpool Cerah Bersama Dalglish

Liverpool - Kenny Dalglish akhirnya mengikat kontrak permanen bersama Liverpool. Mampu mendongkrak performa dan kepercayaan diri pemain, Steven Gerrard menilai kalau kini The Reds punya masa depan cerah bersama 'King Kenny'.

"Itu berita yang fantastis dan berita yang sudah ditunggu semua orang yang terkait dengan klub. Kenny sudah mengangkat suporter, pemain dan semua yang terkoneksi dengan klub dan sekarang kami bisa memandang masa depan yang cerah," ungkap Steven Gerrard.

Setelah dikontrak sebagai caretaker pada tengah musim ini, Dalglish akhirnya resmi jadi pelatih permanan Liverpool pada Kamis (12/5/2011) kemarin waktu setempat. Bersama asistennya Steve Clarke mereka berdua meneken kontrak berdurasi tiga tahun.

Kontrak permanen dianggap layak didapat Dalglish setelah keberhasilannya mengangkat performa dan prestasi 'Si Merah' di paruh kedua musim. Berhttp://www.blogger.com/img/blank.gifkat tangan dinginnya, Liverpool yang sempat berkutat di papan bawah kini bisa bertengger di urutan lima klasemen.

"Dia sangat populer di antara pemain dan saya pikir secara umum dia juga populer. Semua orang tahu soal pengetahuannya, pengalamannya dan apa yang sudah dia lakukan dengan permainan ini."

"Dengan Kenny meneken kontrak dan beberapa pemain baru lain, saya yakin ekspektasi akan sangat tinggi tapi kami hanya harus melanjutkan apa yang telah dilakukan dalam enam bulan terakhir," tuntas Gerrard di Soccernet.

Sumber: www.detik.com

Selasa, 08 Maret 2011

SUAREZ Masih Bisa Lebih

Liverpool - Meski baru bergabung di pertengahan musim ini,Luis Suarez sudah mendapat tempat di hati para pendukung Liverpool. Suarez mengaku tersanjung namun diakui saat ini dia belum mencapai bentuk terbaiknya.

Suarez langsung membuat debut apik bersama The Reds saat melawan Stoke City awal bulan lalu. Penyerang asal Uruguay itu mencetak gol kedua dalam kemenangan 2-0 tersebut.

Maka tak ayal Suarez pun langsung menjadi pujaan baru publik Anfield sepeninggal Fernando Torres. Memang setelah itu Suarez tak lagi mencetak gol saat menghadapi Wigan Athletic dan West Ham United.

Namun aksi memukau kembali ditunjukkannya saat Liverpool mengandaskan Manchester United 3-1 kemarin. Aksi individunya melewati empat pemain MU dan berujung gol pertama Dirk Kuyt adalah yang paling mengundang decak kagum.

Setelahnya Suarez berkali-kali mengacak-ngacak pertahanan 'Setan Merah'. Alhasil ketika ditarik keluar di penghujung laga, ia pun menerima standing ovation.

"Rasanya hebat bagi pemain baru yang baru bermain tiga laga sejak datang ke Liverpool, mendapat dukungan dari publik seperti melawan United kemarin. Fantastis," seru Suarez di Guardian.

"Sangat sulit bagiku untuk bermain sepekan dan lalu harus menunggu lagi dua minggu untuk bermain. Aku bermain di satu laga dan lalu tidak ada laga di mana aku bisa bermain dalam waktu yang lama. Jadi cukup sulit bagiku untuk mencapai kondisi fisik sempurna," sambungnya.

Untuk dua pekan ke depan memang Liverpool hanya akan bertanding dua kali yaitu melawan Braga di babak 16 besar Liga Europa. Akhir pekan besok hanya ada Piala FA di mana 'Si Merah' sudah tersingkir sejak babak ketiga.

Alhasil kesempatan Suarez untuk beraksi baru datang saat Liverpool bertandang ke Sunderland pada 20 Maret mendatang. Maka kesempatan yang ada pun akan Suarez manfaatkan untuk berlatih demi mencapai kondisi terbaiknya.

Sebab apa yang diperlihatkan saat ini belumlah yang terbaik dari pemain 23 tahun itu. Suarez berjanji kepada fans untuk segera menunjukkan 'Siapa Sebenarnya Suarez itu'.

"Namun aku berlatih dengan sangat baik. Jadi ketika kesempatan untuk bermain itu datang maka aku siap ketika tim membutuhkanku. Aku pikir masih ada waktu sebelum fans melihat yang terbaik dariku," janji eks Ajax Amsterdam itu.

"Itulah yang selalu kulakukan setiap hari yaitu berbuat sebaik mungkin untuk fans namun aku bukanlah hal yang terpenting. Hal yang terpenting adalah kami mengalahkan United dan kami tetap meraih tiga poin," lugas Suarez.

Sumber: www.detik.com

Sabtu, 05 Maret 2011

7 Perusahaan Asing Bersaing Garap Proyek PLTU Pemalang



Jakarta - Tujuh perusahaan telah dinyatakan lolos tahap prakualifikasi proyek pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) Pemalang, Jawa Tengah dengan kapasitas 2 x 1.000 MW.

"Hasil pra kualifikasi tersebut diumumkan pagi hari ini," ujar Direktur Perencanaan dan Teknologi Bambang Praptono dalam pesan singkatnya kepada wartawan, Kamis (5/11/2009).

Menurut Bambang, dari 22 perusahaan yang berminat, terdapat sembilan perusahaan yang mengembalikan dokumen tender. Dari sembilan perusahaan, hanya tujuh yang lolos tahap prakualifikasi.

1. Adapun ada 7 Perusahaan atau konsorsium Yang lulus Pra kualifikasi IPP Jateng 2 x 1.000 MW yaitu :
2. China Shenhua Energy Company.
3. Suez - Tractebel, konsorsim dengan J - Power.
4. KEPCO.
5. Marubeni Corporation
6. Mitsubishi Corporation
7. China Yudean, konsorsium dengan CNTIC.
8. Mitsui Corporation, konsorsium dengan International Power.

Tender tersebut dibuka pada pada tanggal 22 Juni 2009. Pemenang tender nantinya akan menandatangani Perjanjian Jual Beli Listrik (Power Purchase Agreement/PPA) selama 30 tahun dengan PLN. PPA PLTU ini dapat ditandatangani pada akhir 2009 ini.

PLN mensyaratkan agar pengembang yang nantinya menjadi pemenang tender ini dapat menyelesaikan komitmen pendanaan pembangunan proyek pada tahun akhir 2010. Rencananya, PLTU Pemalang akan mulai dibangun pada awal 2011 dan selesai 3 tahun kemudian.

Sumber: www.detik.com

PLN Tender Proyek PLTU Pemalang US $ 3 Miliar

Jakarta - PT PLN (Persero) mulai membuka tender pelaksanaan proyek Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) Pemalang berkapasitas 2x1.000 MW yang ditargetkan selesai 2016. Nilai investasi US$ 3 miliar.

Demikian disampaikan oleh Direktur Perencanaan dan Teknologi PLN, Nasri Sebayang, Jakarta (3/3/2011).

"Investasi hampur US$ 3 miliar, target selesainya itu tahun 2016 dengan kapasitas 2x1.000 MW. Maret nanti jadwal pemasukan penawaran, masih ada finishing touch dulu, kita nggak mau memaksakan," kata Nasri.

Nasri mengatakan, tahun ini harus ditargetkan selesai teken kontrak PPA (Power Purchase Agreement) untuk PLTU tersebut. Kemudian, lanjut Nasri, pembangkit tersebut nantinya merupakan IPP (Independent Power Produsen/Pembangkit Swasta). Sampai saat ini sudah ada 7 investor asing yang berminat mengembangkan PLTU tersebut.

"'Nanti investor banyak dari asing tapi partnernya dari dalam negeri. Ada dari Eropa, Jepang, Korea, dan China," katanya.

"Untuk bahan bakarnya, akan menggunakan batubara. Kalau 1.000 MW berarti sekitar 3,5 juta ton jadi totalnya 7 juta ton. Tapi kan belum sekarang, operasinya kan direncanakan 2016," lanjutnya.

Nasri menambahkan bahwa ini proyek besar, jadi segala sesuatunya harus dipersiapkan dengan matang dan tidak boleh terburu-buru.

Dirinya mengatakan, nantinya untuk masalah lokasi pembangunan akan diserahkan kepada pemenang tender. "Kita berikan pilihan kepada mereka, itu di Jawa Tengah, ada empat lokasi yang bisa dipilih," jelas Nasri.

Sumber: www.detik.com

Selasa, 15 Februari 2011

Anti virus ARTAV Internet Security 2.5




Artav antivirus adalah antivirus buatan asli anak negeri. Dan yang paling bikin mengagetkan adalah antivirus ini dibuat oleh ANAK SMP!!! Hebat banget kan? Nama Artav adalah singkatan dari Arrival Taufik Anti Virus. Nama sang pembuat adalah Arrival Dwi Sentosa dan nama kakaknya Taufik Aditya Utama sehingga lahirlah nama Arrival Taufik Anti Virus. Arrival Dwi Sentosa yang biasa dipanggil Ival adalah anak kedua dari pasangan Herman Suherman (45) dan Yeni Soffia (38). Ival sendiri saat ini adalah salah satu siswa kelas 2 SMP Negeri 48 Bandung.

Walaupun ciptaan bocah umur belasan, namun anti virus berbasis visual basic ini cukup mumpuni dalam melawan virus lokal ataupun global. Tampilan grafis yang sederhana serta dukungan data base virus yang terus terbarui membuat Artav Anti Virus ini banyak diunduh.
Perlu waktu setahun bagi Ival -- sapaan akrabnya -- untuk membuat Artav. Awalnya, Ival memberikan antivirus buatannya kepada teman-temannya dan keluarganya. Mendapatkan respons positif, Ival lalu memberanikan diri untuk memposting antivirus buatannya di Facebook. Begitu diposting di Facebook, respons dari masyarakat cukup bagus dan sampai saat ini sudah lebih dari 26.267 kali anti virus yang bernama Artav tersebut di-download pengguna komputer.

Penasaran sama antivirus Artav? silahkan langsung download

Download Artav Security 2.5




Cara menggunakan Artav :

* Download Artav
* Kemudian Install
* Jika terdapat tulisan " ARTAV is already run in your system " , arahkan kursor mouse anda ke pojok kanan bawah , kemudian cari gambar icon Artav , klik kanan pilih Open Interface
* Anda sudah dapat menggunakan Artav


Note : Saat anda akan menginstall Artav , maka Anti Virus lain akan menganggap bahwa Artav andalah Virus , itu hanya kamuflase oleh anti virus lain . jadi sebenarnya Artav bukanlah sebuah virus.

Minggu, 13 Februari 2011

Fahma & Hania: Pembuat Software Mobile Termuda di Dunia


Siapa bilang anak Indonesia cuma bisa main game saja. Anak Indonesia juga bisa buat game. Fahma Waluya Rosmansyah (12) adalah anak Indonesia yang masuk jajaran pembuat game dan ”software mobile” termuda di dunia!

Setidaknya saat ia dan adiknya, Hania Pracika Rosmansyah (6), memenangi lomba pembuatan ”software” Asia Pacific Information and Communication Technology Award (APICTA) International 2010 di Kuala Lumpur, Malaysia, Oktober lalu yang diikuti 16 negara.

“Buktikan kalau kamu bisa bikin aplikasi ponsel dalam lima menit?” Tanpa banyak gerak, Fahma dan Hania berembuk, menyambut tantangan Kompas. Fahma memberikan pilihan binatang apa yang akan dibuatkan grafisnya. Seorang relawan, anak kelas I SD, meminta Fahma membuat kupu-kupu.

”Tapi kupu-kupu kan enggak ada suaranya!” kata Hania, siswa kelas I SD di Bandung.

Fahma langsung bekerja di laptopnya. Dengan software Adobe Flash, ia menggambar sebelah sayap kupu-kupu menggunakan tetikus, sayap satunya lagi tinggal menduplikasi sehingga tak lebih dari satu menit rancangan grafis kupu-kupu selesai. Fahma mewarnai kupu-kupu yang kelak bisa bergerak. Kurang dari empat menit, animasi sudah tercipta, tinggal memasukkan suara.

Hania benar, kupu-kupu tak bersuara. Namun, Fahma tak kehabisan akal, dari mulutnya keluar suara ”keplek-keplek….” Suaranya lalu ia dekatkan pada laptop agar bisa terekam. ”Ini bukan suara kupu-kupu, tetapi bunyi kepak sayapnya,” kilah Fahma.

Ketika aplikasi itu diputar kembali, animasi berdurasi 10 detik itu muncul: seekor kupu-kupu warna-warni yang terbang mengepak-ngepakkan sayap bersuara ”keplek-keplek….” Animasi yang dibuat anak Indonesia dalam waktu lima menit. Fahma, siswa kelas I SMP di Bandung ini, memenuhi janjinya.

”Biasanya Hania yang menjadi dubber, pengisi suara berbagai aplikasi untuk ponsel yang diciptakan kakaknya,” kata Yusep Rosmansyah, ayah kedua kakak-adik itu, beberapa waktu lalu di Jakarta.

Aplikasi lain yang dibuat Fahma tidaklah sesederhana kupu-kupu bersuara keplek-keplek. Jauh lebih rumit karena dia harus menyesuaikannya untuk aplikasi mobile yang bisa dinikmati pada ponsel.

Beberapa software yang diciptakan Fahma untuk ponsel, antara lain, Bahana (Belajar Huruf Warna Angka), DUIT (Doa Usaha Ikhlas Tawakal), Enrich (English for Children), Mantap (Matematika untuk Anak Pintar), dan Doa Anak Muslim (Prayers for Children).

”Pada saat adik saya berumur tiga tahun, ia sulit mengenali huruf. Lalu saya buatkan aplikasi sederhana di ponsel yang memungkinkan dia mengenali huruf, warna, dan angka. Soalnya, adik saya suka main-main dengan ponsel ibu,” kata Fahma.

Tak aneh kalau Fahma lalu membuat aplikasi di salah satu jenis ponsel Nokia berjudul ”My Mom’s Mobile Phone As My Sister’s Tutor” (Ponsel Ibuku untuk Belajar Adikku). Aplikasi itu ia buat dengan menggunakan Adobe Flash Lite.

Aplikasi lainnya, Enrich (English for Children), memungkinkan seorang anak lewat ponsel mempelajari bahasa Inggris dengan mudah. Fahma mengambil tokoh ”kodok” berkulit hijau untuk aplikasi ini.

Ada pilihan nama binatang dalam bahasa Inggris dan bahasa Indonesia, seperti sapi untuk cow dan singa untuk lion. Ketika kata cow dimunculkan, ia akan menerjemahkannya ke dalam bahasa Indonesia dan terdengar suaranya.

Pada Enrich, selain binatang (animals), Fahma juga melengkapinya dengan buah-buahan (fruits), sayuran (vegetables), furnitur (furniture), dan tubuh manusia (our body). Semuanya bisa diterjemahkan secara ulang alik dari bahasa Indonesia ke bahasa Inggris dan sebaliknya, lengkap dengan gerak, tulisan, suara, dan iringan musik.

Untuk kreativitas, Fahma tidak harus diajari oleh ayah atau ibunya, Yusi Elsiano. Contohnya saat Fahma membuat games mobile DUIT, ia memasukkan musik hasil permainan gitarnya.

Demikian juga pada Enrich dan Bahana, terdapat permainan gitar dia sendiri. Selain gitar, Fahma juga les komputer kepada seorang mahasiswa ITB, salah seorang murid ayahnya yang menjadi dosen ITB.

Yusep dan Yosi memberi peluang kepada kedua anaknya untuk berkembang. Semua karya Fahma tak ada yang dikomersialkan. Bahana dan Enrich bisa diunduh gratis di Ovi Store Nokia, sedangkan aplikasi lain bisa diunduh langsung dari blog milik ibunya, Perkembangananak.com.

Fahma mulai belajar aplikasi di Power Point saat duduk di kelas IV SD. ”Saya senang ngoprek dan nge-hack. Saya belajar Power Point sampai mentok sebelum belajar Adobe Flash untuk animasi,” kata Fahma yang memperdalam software untuk membuat aplikasi tiga dimensi dan belajar bahasa pemrograman C++.

Di APICTA, Fahma harus bertarung dengan siswa setingkat SMA. Ia mempresentasikan konsep di hadapan juri dengan aplikasi gerak buatannya yang memungkinkan presentasinya lebih menarik dan dinamis.

”Anak-anak Indonesia tak hanya bisa bermain PS (PlayStation), tetapi juga bisa membuat games sendiri yang keren,” kata Fahma tentang perlombaan yang diikutinya.

Software buatan Fahma dan Hania mengalahkan karya peserta dari negara lain dengan nilai ketat, yakni dengan karya peraih merit (runner up) SpringGrass karya Chung Hwa Middle School BSB (Brunei), Auto Temperature Descension Device by Solar Power karya Foon Yew High School (Malaysia), SimuLab karya Pamodh Chanuka Yasawardene (Sri Lanka), dan Destine Strategy karya Rayongwittayakom School (Thailand).

Pada akhir lomba, Fahma dan Hania menantang juri, sebagaimana ia menantang Kompas, mau dibuatkan animasi apa.

”Kok, anak ini berani menantang kami,” kata seorang juri, sebagaimana ditirukan Yusep.

Juri meminta Fahma dan Hania membuat gajah yang bisa bergerak lengkap dengan suaranya. Permintaan ini bisa diluluskan Fahma dalam waktu lima menit. Prestasi yang mendapat sambutan hangat juri dan peserta Asia Pacific Information and Communication Technology Award (APICTA) saat itu.

”Saya bilang sama juri internasional, ’I have proven!’ Saya bisa buktikan bahwa anak-anak Indonesia tidak hanya bisa main games, tapi juga bisa bikin games sendiri,” kata Fahma.

Atas prestasi yang ”spektakuler” untuk anak-anak seusianya, Fahma dan Hania mencetak rekor baru sebagai peserta termuda yang berhasil meraih juara APICTA. Kedua kakak-adik ini juga tercatat sebagai pembuat aplikasi Nokia termuda di dunia!

Sumber: Kompas

Rabu, 02 Februari 2011

Download Film Iwan Fals ' DAMAI KAMI SEPANJANG HARI'

Setelah ayah ibunya meninggal, Iwan (Iwan Fals) seorang pelajar SMA terpaksa menghidupi kelima adiknya dengan mengamen. Iwan kemudian mendapat bantuan Miftah, seorang wartawan hingga berhasil masuk studio rekaman. Namun karirnya tidak berjalan mulus, karena Dance Lintang seorang penyanyi yang sedang terkenal merasa disaingi.

Dance berusaha melenyapkan Iwan. Miftah sekali lagi berhasil mengatasi masalah ini. Dance ditangkap polisi, dan Iwan berhasil meneruskan karirnya sehingga dapat menghidupi adik-adiknya dan hidup damai bersama pacarnya, Tia (Titien Suherman)

Untuk mendownload film klik link di bawah ini! (GRATIS!!!)

Download Film Iwan Fals : Damai Kami Sepanjang Hari

Server: www.indowebster.com

Jumat, 28 Januari 2011

Posisi Tujuh Tak Cukup untuk Liverpool


Liverpool - Kemenangan atas Fulham di Anfield membuat Liverpool naik ke posisi tujuh klasemen sementara. Tapi Kenny Dalglish ingin membawa timnya mencapai posisi yang lebih tinggi lagi.

Dalam laga yang dilangsungkan di Anfield, Kamis (27/1/2011) dinihari WIB, Liverpool berhasil memetik kemenangan keduanya secara beruntun setelah akhir pekan lalu mengandaskan Wolverhampton 3-0. Satu-satunya gol yang dibuat The Reds ke gawang lawan datang dari own goal Jonathan Pantsil.

Hasil laga tersebut membuat skuad besutan Kenny Dalglish kini mengumpulkan poin 32 dan berhak menduduki posisi tujuh klasemen.

Kemenangan kedua dalam dua laga terakhir bisa jadi semakin mendongkrak moral The Reds, apalagi posisi mereka kini sudah tak berada di "antah-berantah" lagi. Tapi posisi tujuh belumlah cukup bagi Dalglish.

"Saya pikir, kami lebih baik dari ini, tapi sekarang semua hal menjadi lebih realistis. Tapi kami tak ingin terbawa suasana dengan fakta bahwa kami ada di posisi tujuh sekarang."

"Ini bukanlah di mana klub ini ingin berada. Kami ingin mencapai yang lebih tinggi dari itu," tegas Dalglish di situs resmi klub.

Dalglish juga mengakui bahwa kemenangan hari ini juga terjadi berkat sedikit keberuntungan. Tapi ia juga menyebut bahwa skuadnya telah berusaha dengan keras untuk bisa mendapatkan kemenangan.

"Kami mengalami rentetan pertandingan ketat dan kemenangan seperti ini malam ini sudah lama dinantikan karena kami bekerja keras untuk bisa mendapatkan sedikit keberuntungan," tukasnya.

Sumber: www.detik.com